blog banner

Tips Membuat Goodie Bag Custom dengan Bahan Kain Kanvas

tas kanvas putih dikenakan oleh wanita

Tas goodie bag kanvas merupakan jenis tas yang digunakan sebagai media untuk berbagi dengan orang lain pada saat acara-acara tertentu. Dimana tas ini terbuat dari bahan yang berjenis kain kanvas. Kain kanvas yakni jenis kain yang digunakan sebagai dasar dari sebuah lukisan. Fungsi dari Tas Goodie Bag 1. Goodie Bag dapat disimpan dan juga dapat digunakan lagi apabila dibutuhkan. Goodie bag berbeda dengan kantong plastik dimana kebanyakan kantong plastik dibuang begitu saja setelah digunakan, sedangkank goodie bag dapat digunakan sebagai wadah missal digunakan sebagai wadah menyimpan atau membawa buah untuk diberikan pada orang lain. 2. Goodie bag akan memberikan ringan dan juga praktis saat digunakan, karena kita hanya perlu menentengnya saja untuk membawa barang di dalam tas goodie bag tersebut. Apabila goodie bag digunakan untuk membawa seminar kit, makanan ringan, atau souvenir penggunanya tidak akan kerepotan membawanya seperti halnya dengan menggunakan box.   Tips Untuk Membuat Goodie Bag Custom dengan Menggunakan Bahan Kanvas Goodie bag memiliki berbagai macam desain seperti desain goodie bag kanvas polos, goodie bag kanvas tulisan, goodie bag gambar karakter, dan berbagai macam desain lain sesuai keinginan. Berikut ini adalah tahapan dari tips membuat goodie bag kanvas. 1. Langkah yang pertama yakni menentukan ukuran goodie bag kanvas yang akan dibuat. Setelah ditentukan ukurannya, kita bisa langsung mengukur sekaligus memberi tanda pada potongan kain kanvas itu dengan menggunakan pensil ataupun dengan menggunakan kapur jahit. Ukuran dari goodie bag kanvas biasanya, antara lain:  Goodie bag kanvas ukuran kecil: 30 x 35 cm. Goodie bag kanvas ukuran sedang: 35 x 40 cm. Goodie bag kanvas ukuran besar: 60 x 50 cm. 2. Setelah proses pertama selesai, lanjut proses kedua, yakni potonglah kain kanvas sesuai ukuran yang sudah ditentukan yakni sebanyak dua lembar. 3. Kemudian masuk pada proses ketiga yakni proses menjahit. Proses jahit ini dilakukan untuk menyatukan dua lembar kain kanvas yang telah dipotong sebelumnya secara berhadapan. Jahit kedua kain kanvas tersebut secara lurus dan berikan sedikit sisa pada satu sisi yang tidak dijahit. Akan lebih bagus lagi, jika setelah dijahit obras terlebih dahulu agar serat-serat dari kain kanvas tidak mudah terurai. 4. Proses keempat, rapikan bagian atas dari goodie bag dengan menjahit secara lurus. 5. Proses terakhir, jahitlah gantungan dari goodie bag yakni pada badan goodie bag. Untuk melakukan proses ini tandai pada bagian yang kita inginkan untuk diberikan gantungan. Setelah ini jahit dengan melipat bagian atas goodie bag dengan tiga kali lipatan. Itulah tips untuk membuat goodie bag custom dengan menggunakan bahan kanvas. Dengan begitu, kita dapat menghemat pengeluaran serta dapat membuka peluang bisnis pembuatan goodie bag custom. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published.